Sabtu, 20 Mei 2017

Manfaat Panglai Untuk Mengatasi Kaligata

Manfaat Panglai Untuk Mengatasi Kaligata,- Kaligata atau biduran adalah kondisi kelainan kulit yang disebabkan oleh suatu reaksi alergi yang ditandai dengan ruang berwarna merah atau putih yang terasa gatal. Kaligata memang bukan penyakit yang berbahaya dan menular, namun rasa gatal yang ditimbulkan oleh ruam-ruam tersebut menyebabkan rasa gatal, perih dan menyengat yang tak tertahankan.

Manfaat Panglai Untuk Mengatasi Kaligata


Manfaat Panglai Untuk Mengatasi Kaligata

Panglai atau bangle merupakan tanaman obat keluarga yang bisa ditanam di pekarangan rumah. Panglai dalam klasifikasi binomial memiliki nama ilmiah zingiber cussummunar, panglai merupakan sejenis tumbuhan yang mirip dengan jahe dan kunyit. Perbedaan mendasar pada ketiganya dapat dilihat dalam warna umbinya, namun panglai memiliki ciri khas dengan bau yang sangat aromatik.

Panglai berkahsiat untuk mengobati gatal-gatal yang disebabkan oleh kaligata karena mengandung senyawa aktif seperti asam organik, lemak, mineral, albuminoid, minyak atsirin, damar, pati dan tanin. Panglai ini memiliki rasa yang pahit dan agak pedas (sensasi hangat) yang bisa meredakan peradangan pada kulit.

Panglai merupakan salah satu tanaman herbal yang sering di jadikan obat gatal-gatal sejak zaman dulu. Cara mengolah untuk mengatasi gatal-gatal akibat kaligata sangat mudah sekali. Anda hanya perlu menyiapkan dua ruas panglai yang telah di cuci bersih, lalu di parut, kemudian di oleskan pada kulit yang gatal-gatal. Lakukan cara tersebut pada padi dan sore hari.

Selain dapat mengatasi gatal-gatal, panglai juga berkhasiat untuk mengobati demam, sakit kepala, batuk, sakit perut, masuk angin, sembelit, penyakit kuning, cacingan, rematik, dan juga bermanfaat untuk mengecilkan perut setelah melahirkan. Semoga artikel ini bermanfaat, salam sehat.



Manfaat Panglai Untuk Mengatasi Kaligata

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Obat Asma Bronkial